MENUJU WILAYAH BEBAS DARI KORUPSI DAN WILAYAH BIROKRASI BERSIH MELAYANI

Program

Tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan akan dicapai melalui perumusan dan pelaksanaan sejumlah kegiatan yang merupakan tindakan nyata dengan memanfaatkan sumber daya yang ada. Kegiatan-kegiatan tersebut disusun kedalam kelompok-kelompok kegiatan yang kemudian disebut : PROGRAM. Sejalan dengan sasaran yang akan dicapai, program BBK diuraikan sebagai berikut:


1. Untuk mencapai sasaran “ Meningkatnya Penguasaan Teknologi ”, Program-programnya adalah sebagai berikut:

  • Program Riset dan RBPI dibidang keramikkonvensiaonal, keramik maju dan gelas, serta material nano.
  • Program Publikasi Hasil Riset melalui kegiatan penerbitan majalah /jurnal, seminar, dan desiminasi hasil riset.
  • Program Komersialisasi Hasil Riset melalui kegiatan pengajuan hak patent dan keikutsertaan dalam program komersialisasi hasil litbang BPPI.
  • Program Pengembangan Pusat Inovasi Teknologi.

2. Sasaran “ Meningkatnya Kompetensi Sumber Daya Manusia” akan dicapai melalui pelaksanaan program-program sebagai berikut:

  • Program Pelatihan Program pelatihan meliputi pelatihan penjejangan, pelatihan teknis dan pelatihan training for trainer (TOT). Bidang pelatihan meliputi teknologi keramik, gelas, material nano serta manajemen.
  • Program Magang. Magang dilakukan di industri keramik atau gelas sesuai aturan yang berlaku..
  • Program Pendidikan Formal. Pendidikan formal berjenjang S2 dan S3 di dalam dan di luar negeri dengan memanfaatkan beasiswa, dan DIPA Departemen Perindustrian.
  • Program Rekruitmen Pegawai Baru.

3. Program untuk mencapai sasaran ” Meningkatnya Sarana dan Prasarana ”. Dalam upaya mewujudkan tujuan ”Meningkatnya Kompetensi BBK Dalam Bidang Teknologi Keramik, Gelas, dan Material Nano”, dukungan sarana dan prasarana mutlak diperlukan. Untuk itu, Balai Besar Keramik memandang perlu untuk menetapkan beberapa program guna meningkatkan dukungan sarana dan prasarana, yaitu :

  • Program pengadaan dan pemeliharaan peralatan laboratorium*)
  • Program pengadaan dan pemeliharaan peralatan kantor
  • Program pengadaan dan pemeliharaan perangkat teknologi informasi
  • Program pengadaan buku – buku perpustakaan
  • Program renovasi dan pemeliharaan gedung perkantoran dan rumah dinas
  • Program pemeliharaan dan pengadaan kendaraan operasional
  • Program pembangunan gedung untuk lab keramik maju, lab material nano dan pottery center**)


4. Program untuk mencapai sasaran ” Meningkatnya Kepuasan Pelanggan ”.

  • Program penanganan komplain pelanggan
  • Program monitoring dan evaluasi kepuasan pelanggan melalui survei untuk mengukur indeks kepuasan pelanggan.


5. Program untuk mencapai sasaran ” Meningkatnya Kualitas Layanan ”, yang akan memberikan layanan yang tepat waktu, tepat hasil, dan harga bersaing.

  • Program Pengembangan Sistem Manajemen dan Administrasi melalui kegiatan implementasi system manajemen mutu laboratorium & LS Pro, sertifikasi dan implementasi SMM ISO 9001: 2008, dan penerapan sistem manajemen informasi laboratorium.
  • Program peningkatan kompetensi personil laboratorium

6. Program untuk mencapai sasaran ” Meningkatnya Jenis Layanan ”.

  • Program pengembangan kelembagaan yang meliputi kegiatan penambahan ruang lingkup sertifikasi LSPro – Cencera, penambahan ruang lingkup akreditasi laboratorium, dan pembentukan lembaga sertifikasi profesi dengan ruang lingkup sertifikasi :ahli bakar, ahli tungku, ahli bahan baku, ahli glasir, ahli putar dan lain – lain
  • Program pengembangan jasa teknis terutama pelatihan dan pengujian.